PENGARUH MODEL DISCOVERY LEARNING TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP IPA DI KELAS V SD (Studi Eksperimen Kelas V SDN Pinayungan I Kecamatan Telukjambe Timur, Kabupaten Karawang Tahun Ajaran 2018/2019)

Ismi, Utami Dinur (2019) PENGARUH MODEL DISCOVERY LEARNING TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP IPA DI KELAS V SD (Studi Eksperimen Kelas V SDN Pinayungan I Kecamatan Telukjambe Timur, Kabupaten Karawang Tahun Ajaran 2018/2019). Diploma thesis, UBP Karawang.

[thumbnail of 1. FILE JUDUL_190079_15416286206044_Utami Dinur Ismi.pdf] Text
1. FILE JUDUL_190079_15416286206044_Utami Dinur Ismi.pdf

Download (708kB)
[thumbnail of 2. ABSTRAK_190079_15416286206044_Utami Dinur Ismi.pdf] Text
2. ABSTRAK_190079_15416286206044_Utami Dinur Ismi.pdf

Download (665kB)
[thumbnail of 4. BAB I_190079_15416286206044_Utami Dinur Ismi.pdf] Text
4. BAB I_190079_15416286206044_Utami Dinur Ismi.pdf

Download (614kB)
[thumbnail of 5. BAB II_190079_15416286206044_Utami Dinur Ismi.pdf] Text
5. BAB II_190079_15416286206044_Utami Dinur Ismi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (700kB)
[thumbnail of 6. BAB III_190079_15416286206044_Utami Dinur Ismi.pdf] Text
6. BAB III_190079_15416286206044_Utami Dinur Ismi.pdf

Download (820kB)
[thumbnail of 7. BAB IV_190079_15416286206044_Utami Dinur Ismi.pdf] Text
7. BAB IV_190079_15416286206044_Utami Dinur Ismi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (770kB)
[thumbnail of 8. BAB V_190079_15416286206044_Utami Dinur Ismi.pdf] Text
8. BAB V_190079_15416286206044_Utami Dinur Ismi.pdf

Download (590kB)
[thumbnail of 9. DAFTAR PUSTAKA_190079_15416286206044_Utami Dinur Ismi.pdf] Text
9. DAFTAR PUSTAKA_190079_15416286206044_Utami Dinur Ismi.pdf

Download (580kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model Discovery Learning terhadap pemahaman konsep IPA di kelas V SD Negeri Pinayungan I Kecamatan Telukjambe Timur. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah siswa kelas V semester II SDN Pinayungan I tahun pelajaran 2018/2019. Peneliti memilih dua dari empat kelas sebagai sampel penelitian, kelas tersebut yaitu kelas VD sebagai kelas eksperimen dan kelas VC sebagai kelas kontrol yang masing-masing berjumlah 27 orang siswa. Teknik pengumpulan data melalui tes berupa essay sebanyak 5 butir soal. Teknik analisis data untuk menguji hipotesis dilakukan dengan perhitungan statistik deskriptif yaitu kelompok ukuran nilai tengah dan kelompok ukuran deviasi. Hasil dari uji validitas soal pemahaman konsep IPA diperoleh 5 butir soal yang telah diujicobakan. Hasil dari uji reliabilitas diperoleh nilai 0,76. Hasil pengujian hipotesis, terdapat pengaruh yang signifikan antara tingkat pemahaman konsep IPA sebelum dan sesudah menerapkan model Discovery Learning. Hal ini diperoleh rhitung sebesar 0,791 ≥ rtabel 0,344 dengan signifikan 0,05 dan n = 27 maka hipotesis diterima. Hasil pretest pemahaman konsep IPA pada kelas kontrol dan eksperimen tidak begitu jauh dengan mean 39,26 dan 40,00, standar deviasi 10,257 dan 9,903 yang diperoleh dari masing-masing kelompok kelas. Kemudian hasil dari posttest pemahaman konsep IPA pada kelas kontrol dan eksperimen tidak begitu jauh dengan mean 87,41 dan 92,41, standar deviasi 5,944 dan 6,559 yang diperoleh dari masing-masing kelompok kelas. Jadi, dapat disimpulkan bahwa nilai rata-rata posttest kelas eksperimen yang menerapkan model Discovery Learning lebih besar dari kelas kontrol yang tanpa menerapkan model Discovery Learning.

Kata kunci: Model Discovery Learning, Pemahaman Konsep, IPA

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Education
Depositing User: Repository UBP Karawang
Date Deposited: 16 Dec 2024 09:12
Last Modified: 16 Dec 2024 09:12
URI: http://repository.ubpkarawang.ac.id/id/eprint/604

Actions (login required)

View Item
View Item